Pleads FH Unpad Raih Sejumlah Prestasi di Berbagai Lomba pada Oktober-November 2015

Dublin Core

Judul

Pleads FH Unpad Raih Sejumlah Prestasi di Berbagai Lomba pada Oktober-November 2015

Deskripsi

Mahasiswa Fakultas Hukum Universitas Padjadjaran, yang tergabung dalam Unit Kegiatan Mahasiswa Fakultas (UMKF) Padjadjaran Law Research and Debat Society (Pleads) berhasil meraih sejumlah prestasi tingkat nasional pada November ini. Prestasi diraih pada Pekan Hukum Nasional 2015 dan UIN Law Fair 2015.
Pada Pekan Hukum Nasional 2015 yang digelar di Universitas Sebelas Maret pada 10-14 November 2015 lalu, FH Unpad mengirimkan masing-masing dua delegasi untuk cabang Karya Tulis Ilmiah dan Perancangan Kontrak (Contract Drafting). Salah satu tim yang terdiri dari Khairi Syuya, Geode Dinar, Raka Satria, Ichda Marliyana, Bagus Gede, Shabrina Fianny, dan Raden Iwan berhasil meraih peringkat I Perancangan Kontrak.

Selain itu, peringkat II Perancangan Kontrak Pekan Hukum Nasional 2015 juga diraih oleh tim FH Unpad. Tim ini terdiri dari Adhitya Prasetypo, Cornelia Kristi, Moch Irianda, Abi Mujahid, Cinthya Dewi, dan Sintia Pangesti.

Pada kompetisi tersebut, tim FH Unpad juga berhasil meraih prestasi untuk karya tulis mahasiswa. Almi Nibach, Mochammad Dino, dan Resha Rosana berhasil menjadi juara pertama dan Alberiza Putrianto, Jerina Novita, dan M. Nur Mahatmanta berhasil meraih juara ketiga.

Selain itu, Pleads FH Unpad juga berhasil meraih prestasi di ajang nasional lainnya, yaitu dalam UIN Law Fair 2015. Pada kegiatan yang digelar oleh Universitas Islam Negeri (UIN) Syarif Hidayatullah Jakarta pada 11-14 November 2015 lalu itu, tim FH Unpad berhasil meraih peringkat II pada kompetisi Debat Hukum Nasional.
Pada UIN Law Fair, tim FH Unpad diwakili oleh Irma Ambarini, Azzam Fahmi, dan Riqqie Subagja. Delegasi dari Unpad berhasil melaju hingga babak final setelah melewati beberapa pertandingan sebelumnya. Pada babak semifinal, FH Unpad berhadapan dengan Universitas Surabaya, dan pada babak final berhadapan dengan Universitas Parahyangan. Pada babak final, kedua tim mendebatkan mosi “ RUU Jabatan Hakim”.

Sebelumnya, tim Legislative Drafting dari Pleads FH Unpad juga berhasil menorehkan prestasi dengan menjadi juara kedua di ajang Constitutional Law Festival yang diselenggarakan oleh Forum Kajian dan Penelitian Hukum Universitas Brawijaya pada 22-25 Oktober 2015 lalu. Tim ini terdiri dari Ayu Manurung, Monika Sihombing, Yosephine Artha, Yanti Tobing, dan Yulius Rafael. *

Pembuat

FH Unpad / art

Sumber

http://www.unpad.ac.id/2015/11/pleads-fh-unpad-raih-sejumlah-prestasi-di-berbagai-lomba-pada-oktober-november-2015/

Penerbit

Universitas Padjajaran

Tanggal

21 November 2015

Format

application/pdf

Bahasa

Indonesia

Item Relations

This item has no relations.

Document Viewer

Files

Pleads FH Unpad Raih Sejumlah Prestasi di Berbagai Lomba pada Oktober-November 2015 - Universitas Padjadjaran.pdf

Collection

Citation

FH Unpad / art, “Pleads FH Unpad Raih Sejumlah Prestasi di Berbagai Lomba pada Oktober-November 2015,” Digital Share Center, accessed 10 Mei 2024, https://dsc.unpad.ac.id/document/2019.